Logo

Logo
Breaking News
Loading...
Selamat Datang Di Media Informasi dan Komunikasi Dari PNPM Mandiri Perdesaan Kecamatan Campurdarat
Sabtu, 14 Juni 2014

Kebersamaan untuk bangkit bersama

Sabtu, Juni 14, 2014


               
Rapat Koordinasi (Rakor) adalah menjadi suatu hal yang menjadi wajib dan perlu dalam kegiatan PNPM Mandiri Perdesaan di Kecamatan Campurdarat. Karena melalui rakor kita semua dapat saling berbagi pengetahuan dan berbagi informasi mengenai banyak hal. Ketika acara pertemuan dan perkumpulan dirasakan menjadi sebuah kebutuhan bagi sahabat-sahabat PNPM Perdesaan di Desa, khususnya pelaku desa yaitu KPMD (Kader Pemberdayaan Masyarakat Desa) dan TPK (Tim Pengelola Kegiatan) untuk dapat bersama-sama memikul bersama amanah yang diembannya. Terutama amanah dari desa masing-masing. Selain itu, rakor berguna untuk melakukan evaluasi capaian kegiatan PNPM Mandiri Perdesaan di Kecamatan Campurdarat terkait jadwal tahapan kegiatan serta melakukan upaya konsolidasi untuk melangkah pada tahap kegiatan berikutnya.
                Di Kecamatan Campurdarat-Kabupaten Tulungagung sepertinya berbeda dengan Kecamatan lain yang ada di Kabupaten Tulungagung yang juga menjadi bagian dari PNPM MPd,  untuk kegiatan pertemuan antar desa seperti rakor, pelatihan masyarakat. Tim Fasilitator Kecamatan Campurdarat (Fasilitator Pemberdayaan Kecamatan dan Fasilitator Teknik Kecamatan) merubah pola yang sudah berlangsung pada tahun sebelumnya. Tim Fasilitator Kecamatan merubah tempat pertemuan antar desa yang biasanya dilangsungkan di Aula Kecamatan Campurdarat menjadi bertempat di desa secara bergiliran. Upaya ini dilakukan sebagai langkah untuk lebih mendekatkan diri antara Program dengan lokasi, mendekatkan diri antar pelaku desa (KPMD dan TPK), juga sebagai upaya untuk saling mengenal bagi pelaku satu dengan pelaku lainnya antar desa.
Rapat Koordinasi (Rakor) untuk bulan Juni 2014, berlangsung di Desa Sawo. Tepatnya di tempat Wisata Telaga Buret. Bertempat di alam terbuka dengan peserta rakor adalah sahabat KPMD serta TPK di seluruh Desa Di Kecamatan Campurdarat. Lokasi Wisata Telaga Buret dipilih atas ajakan serta peranan Bapak Sholehan selaku Ketua TPK Desa Sawo. Turut pula hadir, Bapak Siswo selaku Sekretaris BKAD, Ketua serta Bendahara UPK, Pendamping Lokal, dan juga FK dan FT. Rakor kali ini menyampaikan mengenai telah terbitnya PTO 2014 (Petunjuk Teknis Operasional) yang mana mensosialisasikan  tentang mekanisme pembayaran kepada supplier/pemasok tidak lagi menggunakan uang tunai tetapi melalui mekanisme transfer antar bank yang dilakukan oleh UPK melalui Surat Kuasa yang diberikan oleh TPK. Selain sosialisasi mengenai PTO 2014 juga menyampaikan hasil evaluasi kegiatan audit dari BPKP untuk Desa Gamping, Desa Sawo, dan Desa Ngentrong. Hal ini dilakukan sebagai upaya perbaikan bersama untuk menyongsong kegiatan Tahun Anggaran 2014 menjadi lebih baik dari sebelumnya.















Bapak Sholehan, Ketua TPK Desa Sawo
Bapak Rahmad Santosa, Koordinator TPK Kecamatan Campurdarat






0 komentar :

Posting Komentar

Tragedi Kemiskinan Yang Sesungguhnya Adalah Kemiskinan Dari Aspirasi
 
Toggle Footer